Persiapan Indonesia Dan Calon Lawan di Piala Dunia U-20
Indonesia yang sebagai tuang rumah Piala Dunia U-23 2023 mendatang sudah mempersiapkan diri baik dari Timnas yang akan berlaga hingga berbagai infrastruktur yang akan digunakan dalam pagelaran Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Persiapan yang dilakukan seperti renovasi stadion-stadion megah di Indonesia seperti Gelora Bung Tomo yang ada Surabaya, Stadion Manahan Solo yang ada di Solo Jawa Tengah, Stadion Si Jalak Harupat yang ada di Bandung Jawa Barat, Stadion I Wayan Dipta Gianyar Bali, dan beberapa Stadion lainnya yang akan digunakan, bahkan Stadion Jakarta International Stadium yang masih dalam tahap pembangunan bisa saja pada Piala Dunia U-20 mendatang akan digunakan.
Dari sisi Timnas yang akan mengikuti ajang Piala Dunia, dikabarkan akan melakukan TC di Korea Selatan selama satu bulan untuk persiapan Piala Dunia yang diselenggarakan di Indonesia ini. Hal ini di bocorkan oleh pelatih dari Persib Bandung yaitu coach Robert Rene Albert. Ia mengatakan bahwa ada beberapa nama yang masuk pada skuad Persib Bandung yang didaftarkan untuk mengikuti liga akan dipanggil untuk mengikuti TC di Korea Selatan.
Menerka Calon Lawan Timnas
Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah sudah dipastikan lolos pada putaran final. Sehingga Indonesia dipastikan akan berhadapan dengan negara-negara Top baik dari benua Eropa, Amerika, Afrika, maupun Asia sendiri. Dengan menggunakan format yang sama dengan edisi-edisi sebelumnya Piala Dunia-20 akan diikuti oleh 24 peserta yang akan dibagi kedalam enam group yang masing-masing group terdiri dari empat tim.
Enam group tadi akan diisi oleh berbagai tim dari berbagai konfederasi seperti AFC, UEFA, OFC, COMEBEL, CONCACAF, hingga CAF. Disini perwakilan dari eropa dan asia menjadi benua yang mengirimkan perwakilan yang paling banyak dengan mengirimkan masing-masing 5 wakil.
Sesuai aturan FIFA seharusnya setiap benua mengirimkan 4 perwakilan namun Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 maka kuotanya menjadi 5 yang akan mewakili benua Asia. Sedangalam OFC menjadi yang paling sedikit dengan mengirimkan dua perwakilan saja.
Baca juga: Varian Baru Virus Corona Dari Berbagai Negara
Calon lawan Indonesia adalah mereka yang minimal mampu lolos dalam babak semifinal di ajang piala konfederasi dari masing-masing benua, inilah yang digunakan dalam kualifikasi untuk dapat mengikuti Piala Dunia U-20, kecuali OFC karena hanya mengirimkan dua perwakilan maka tim yang berhak lolos pada putaran final maka minimal harus mampu mencapai babak final dalam piala konfederasi OFC yang digelar.
Memprediksi calon lawan Indonesia dengan melihat ranking negara pada setiap benua, karena piala konfederasi pada setiap benua belum dilaksanakan bahkan ada beberapa benua yang memutuskan untuk membatalkan atau bahkan sama sekali tidak menggelarnya. Jadi salah satu cara untuk memprediksi calon lawan Timnas Indonesia pada Piala Dunia U-20 yang akan datang bisa menggunakan peringkat FIFA walaupun ini tidak bisa dijadikan satu-satunya bahan acuan.
Pada peringkat 5 besar top eropa diisi oleh negara-negara seperti Belgia, Prancis, Inggris, Italia, dan Spanyol. Zona Conmebol diisi oleh Brazil, Argentina Colombia dan Uruguay, zona Concacaf dihuni oleh Amerika Serikat, Mexico, Kanada, dan Kostarika, pada zona Afc diwakili oleh negara Iran, Jepang, Korea, Australia, dan Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah. Dan yang terakhir dari perwakilan Ofc yang mengirimkan dua perwakilan yaitu Selandia Baru dan Kepulauan Solomon.
Setiap tim yang akan bertanding dalam satu group tidak boleh dari satu benua yang sama, selain itu Indonesia yang berstatus sebagai tuan rumah otomatis akan menempati pot satu, dimana kita tahu bahwa pot satu adalah pot yang dihuni oleh tim tim kuat seperti Belgia, Inggris, dan Prancis, selain itu juga Indonesia akan terhindar dari negara yang sama-sama dari benua Asia seperti Iran, Korea Selatan, Jepang dan Australia.
Baca juga: Cara Mengatasi Lupa Username dan Password BRIMO BRI
Jika diprediksi Indonesia kemungkinan akan terhindar dari grup neraka, namun ini adalah Piala Dunia tim yang berpartisipasi dalam ajang ini adalah tim atau negara yang mempunyai kualitas dan kemampuan yang mumpuni di setiap benuanya masing-masing. Tetapi Indonesia masih mungkin bisa bertemu dengan negara-negara kuat lainnya seperti Spanyol, Mexico,hingga Mexico, dengan catatan Spanyol akan menempati peringkat kelima di benua eropa.
Tetapi kita tahu bahwa Spanyol sendiri tidak pernah habis dalam hal talenta sepakbola muda mereka, banyak pemain muda yang bersinar seperti Gavi di Barcelona, Rodri yang membela Manchester City hingga Alfaro Fernandes di Manchester United, sedangkan Argentina juga diperkuat oleh pemain-pemain yang tidak kalah saing dengan pemain-pemain dari negara lainnya.
Jika ranking FIFA semua negara ini tidak berubah maka Indonesia akan menjadi negara dengan peringkat FIFA terendah dengan menempati ranking 160 dunia, sedangkan ranking terdekat dengan kontestan lainnya adalah dengan kepulauan Solomon yang menempati peringkat 140 ranking dunia.
Baca juga: Trik dan Tips Cara Cepat Menghafal Al-Qur’an
Bandung yang ditunjuk sebagai salah satu venue penyelenggara Piala Dunia U-20 yang akan datang, melalui pemerintah kota Bandung menyatakan siap untuk menggelar ajang bergengsi ini. Selain itu ajang ini akan dimanfaatkan untuk menunjukkan kepada dunia tentang Bandung, dan diharapkan dengan adanya ajang Piala Dunia U-20 ini bisa iku menaikkan ekonomi masyarakat.
Mari kita dukung Timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Dunia U-20 2023 yang akan datang, apapun nanti hasil yang akan diraih oleh garuda muda kita harus tetap dukung. Jaga nama baik Indonesia di mata dunia, tunjukkan siapa Indonesia dengan menjaga nama baik.







