Cara Cepat Menghafal Al Quran Dengan Baik dan Benar

Cara Cepat Menghafal Al Quran Dengan Baik Agar Cepat hafal Alquran
Cara Cepat Menghafal Al Quran

Cara Menghafal Al Quran Dengan Cepat Agar Cepat hafal Alquran (Al Qur an). Udah lama saya tidak membahas seputar keislaman, yang pastinya akan bermanfaat bagi saya maupun untuk para pembaca setia saya, ngomong-ngomong udah pernah tau belom metode-metode terbaik dalam al qur an itu apa saja, biar gak penasaran yuk simak terus articel saya.

Perlu diketahui bahwa Keutamaan yang didapatkan bagi penghafal al qur’an antara lain besok di dalam surga, allah SWT memberikan derajat yang mulia kepadanya. Penghafal AL Qur’an juga mampu menghadiahkan seluruh pahalanya kelak di Surga untuk kedua orang tuanya dan terbebas dari siksa api neraka.

Tetapi, menghafal al quran bukan pekerjaan yang gampang, apalagi untuk menghafal alquran satu ayat saja biasanya memerlukan waktu yang sangat lama dan beberapa waktu selang setelah hafal kebanyakan sudah hilang di otak.

Jika tidak pintar membagi waktu kita, otomatis metode apapun yang kita praktekkan untuk menghafal al qur’an  mungkin berakhir sia-sia. Namun bukan berarti hafal alquran menjadikan kita semua akan mustahil untuk mencoba.

Bermacam Tips Cara Menghafal Al Quran Dengan Cepat

Terdapat banyak metode yang patut dicoba untuk hafal Alquran. Berikut metode menghafal al qur’an dengan praktis dan gampang, salah satunya :

1. Meluruskan Niat Menghafal Al Quran

Sebagai islam yang rohmatan lil alamin perlu diketahui bahwa salah satu faktor yang menjadikan penghambat bagi kita semua adalah niat, sebab niat adalah perencanaan yang sudah didasari keyakinan hati, oleh sebab itu jika kita mempunyai niat baik dan iklas untuk menghafal al quran maka kerjakanlah dengan keistiqomaan.

Begitu juga semisal dihati kita masih mempunyai niat yang kurang baik seperti riya’atau dengki maka hilangkan terlebih dahulu sebelum kalian hafal alquran agar keberkahan al quran selalu mendampingi kalian hingga akhir hayat nanti

2. Melaksanakan Sholat Hajat

Sholat malam di malam hari adalah waktu yang paling tepat untuk kita semua untuk meminta apa saja kepada allah swt, segala kesulitan yang di jalani agar dipermudahkan oleh alllah swt untuk menghafalkan al quran.

Mari kita semuanya lebih membiasakan sholat malam yaitu sholat hajat, kita meminta dan memohon, beratap, menangis di tengah malam agar segala hajat kita dikabukan. Kita sudah berusaha dan berdoa maka kita akan memetik hasil yang memuaskan dan apapun yang sudah kita usahakan tidak berakhir sia-sia.

Baca juga: Cara Mengatasi Stres Menurut Islam Wajib Diamalkan

3. Meneguhkan Keyakinan Dalam Menghafal Al Quran

salah satu bentuk penyakit yang paling utama adalah ketidak yakinan, maka dari itu tumbuhkan keyakinan didalam diri kalian ketika kalian sudah melangkah untuk menghafal al qur an, hilangkan rasa ketidak percaya diri didalam diri kalian. Jika itu semua sudah kalian lakukan maka akan sulit bagi kalian untuk melangkah dalam menghafal alquran secara berkelanjutan,

Tetap optimis dan hiraukan orang disekitar kita semisal ada seseorang atau teman dekat kita mempunyai kelebihan menghafal al qur an dengat cepat maka tidak perlu kalian urusi orang lain. Lebih pentingkan diri kamu sendiri, cara kamu sendiri, karena cara kamu sendiri adalah yang menentukan akan keberhasilan kalian dalam menghafal al qur an.

Baca juga:  Cara Merawat Pakaian Agar Tetap Awet & Tahan Lama

4. Memohon doa restu kepada orang tua dan guru

Dari kecil kita besarkan oleh orang tua selama 5 tahun dan setelah itu kita di tempat oleh orang tua kita di sekolah untuk mencari ilmu pengetahuan atau ilmu agama kepada guru maka peran dari pada kedua orang tua kita dan guru kita sangat penting dalam hal keridhoan dalam menuntut ilmu  yaitu menjadi penghafal al quran, perlu ketahui sebelum kita mencari ilmu agama sepatutnya kita meminta restu kepada orang tua dan guru kita agar selama kita menuntut ilmu agama atau mau menghafal al qur an, diberikan oleh allah kemudahan dan mendapatkan berkah dari guru yang pernah mengajarinya.

5. Memperbaiki Bacaan

Perlu diketahui , sebelum kita menghafal alquran , terlebih dahulu kita memperbaiki tata bacaan al qur an kita seperti mahorijul huruf atau bacaan tajwid sehingga kita dapat menyempurnakan tata bacaan kita dalam al quran sehingga akan lebih mudah ketika kita menghafal Al Qur’an.

Sebab semisal salah dari kita membaca al qur an saja , bukan menghafal , melainkan membaca itu jika dari bacaan kita dalam al qur an ada yang tidak sesuai atau salah maka sama saja kita merubah arti daripada ayat itu dan setiap huruf yang kita baca mendatangkan dosa terhadap diri kita, maka kalian harus memikirkan terlebih dahulu jika kita mau menghafal al quran dengan baik dan benar seperti mendatangi guru yang kita percayai disekitar lingkungan kita atau lebih-lebih kita belajar di lingkungan pesantren yang saya rasa lebih bagus daripada lingkup yang lain.

Baca juga: Cara Membayar Puasa Kafarat Dengan Benar

6. Mengakrabkan Diri dengan Al Quran

Dalam setiap hari kita harus mempunyai waktu khusus dalam menghafal al qur an, coba bagi waktu kalian semisal didaalam 1 hari itu 5 kali sholat fardhu , luangkan waktu itu setelah sholat untuk menghafal al quran , jangan lakukan aktivitas lain selain menghafal al qur an. jika kalian mempunya target dalam sehari itu 2 lembar atau 4 halaman maka bagilah waktu itu mana yang untuk hafal alquran dan mana yang untuk melancarkan daripada ayat al qur an tersebut, sehingga ketika kalian mengafal itu terkontrol dan sudah ada target yang harus ditempuh.

cara ini bisa kalian lalukan agar dapat mempermudahkan kalian menghafal al qur an.

7. Menggunakan Satu Jenis Mushaf Al Quran

Pastikan kalian, ketika menghafal al qur an itu mempunyai satu jenis al qur an yang sering kalian bawa untuk hafal alquran , cukup satu mushaf, jangan berganti-ganti sebab akan menjadikan hafalan al qur an kita tidak teratur dan tidak dapat membedakan tata letak al qur an yang sering digunakan dengan yang baru digunakan untuk menghafal, otomatis  berbeda. Maka dari itu kita harus mempunyai metode yang tersendiri agar hafalan al qur an kita tetap terjaga.

8. Menggunakan Metode Menghafal Alquran Paling Mudah

Sebenarnya tata cara dan Metode menghafal al qur’an sesungguhnya banyak sekali. Namun kalian harus bisa  memilih metode yang tepat untuk kalian yang pastinya cocok untuk kalian, disana kalian akan menemukan metode terbaik untuk kalian maka lebih efektifnya ketika kalian mencoba motode apapun ,sebaiknya kalian coba semua, nanti kalian bakalan menemukan dan merasa ketika kalian sudah mencoba semua metode yang sudah kalian coba satu persatu dan pilih satu motode yang sekiranya nyaman buat kalian.

Mungkin juga ada beberapa orang meyakini bahwa motode yang tepat itu bergantung dari pengalaman orang sudah pernah menghafalkan al qur an dengan baik atau benar tetapi menurut saya itu kurang menjamin, dikarenakan setiap orang mempunyai bentuk kekurangan atau kelebihan kemampuan yang dimiliki masing-masing orang, sebenarnya betul sih, meniru daripada orang yang sudah berpengalaman itu menjadi patokan atau bahan tiruan, melainkan kalau memang motode tersebut itu cocok untuk kita, jika sebaliknya, jangan diteruskan karena itu sama saja menyia-nyiakan waktu kalian sendiri.

Baca juga:  Tips Mengurangi Mata Lelah Saat Bekerja

9. Sering Melakukan Murojaah (Mengulangi Bacaan)

Mungkin kita semua yang sudah pernah mencoba untuk menghafal al qur an sebenarnya tau metode ini tapi sayangnya kita sendiri yang lalai akan mengerjakanya padahal semisal kita setelah menghafal dan kemudian kita murojaah lagi tentunya hafalan kita akan selalu teringat didalam otak kita,contoh kecil saja, mulai pagi sampai sore, kalian menghafal 12 ayat dalam jangka waktu itu, jika sudah memenuhi target, jangan dilanjutkan lagi menghafal melainkan ketika malam, cukup waktu itu hanya untuk melancarkan atau murojaah yang sudah dihafalkan dari pagi sampai sore, insaallah semisal kalian lakukan metode ini akan merasakan perbedaan dalam menghafal Al Qur’an.

Agar lebih disiplin dalam menghafal al qur an, jaga hafalan al qur an kalian dari perbuatan yang dilarang oleh agama karena itu juga mempengaruhi hafalan kita.

10. Pasang Target Menghafal Al Quran

Sebenarnya boleh melakukan metode ini, tetapi kalian harus menyadari daripada batasan kemampuan atau ekyu kalian, sebatas mana, semisal diawal kalian mempunya rencana dalam satu bulan satu juz, tetapi ketika kalian sudah mencobanya dan tidak berhasil padahal kalian sudah berkerja keras menghafalkan al qur an maka jangan dipaksakan,

Coba kalian fikir hal yang tidak nyaman atau merasa dipaksa pastinya tidak enak kan..!  ya iyalah maka disarankan membuat target itu sesuai dari kemapuan kita , diluar kemampuan kita untuk hafal alquran, tinggalkan…!

Jika kalian mempunyai target dalam sebulan satu juz, kemudian sudah kalian tempuh dan merasa tidak tertekan atau terbeban maka lanjutkan, toh semisal kalian menambah target lagi juga tidak apa-apa, yang penting kalian nyaman, faham temen-temen..?

11. Menyetorkan hafalan kepada guru kalian.

Agar hafalan kita selalu terkontrol, alangkah baiknya ada seorang guru yang selalu mendampingi kita, sehingga kita tau mana bacaan kita yang salah atau yang benar dan juga semangat untuk menghafal alquran akan terus tumbuh dalam diri kita, dikarenana adanya guru maka jangan salahkan, jika salah satu dari kalian masih menghafal dengan sendiri , jika kalian pernah mengalami hal yang seperti ini semisal ketika kalian menyuarakan hafalan al qur an kalian dan ditegor atau disalahkan orang lain maka kalian harus menerima dengan lapang dada karena yang dapat menilai dari kesalahan bacaan al qur an kalian itu orang sekitar kita yang menilainya, meskipun kita sudah merasa bacaan kita sudah benar.

12. Banyak Mendengarkan Murotal

Mendengarkan secara ber-ulang adalah satu dari motode tercepat untuk kalian yang menghafal al qur an dengan mendengarkan murotal , menurut saya metode ini lebih mudah daripada yang lainya, karena mendengarkan lantunan ayat-ayat al qur an tidak jauh dengan membawa HP, semisal HP kalian itu bisa digunakan hal yang bermanfaat seperti mendengarkan murotal al quran di aplikasi atau media-media lain yang zaman ini sudah banyak sekali, maka lakukanlah agar lebih mudah kalian dalam menghafal al qur an.

Baca juga: Pasangan Suka Ingkar Janji? Ini Cara Menyadarkannya

Ibarat mendengarkan lagu saja , diulang-ulang sepuluh kali, mungkin sudah hafal dan dapat menghayati lagu tersebut, itu lagu karya manusia apalagi al quran ciptaan allah maka semisal ada yang kesulitan itu mungkin hanya cobaan, percaya diri, berusaha, berdoa, jika sudah dilakukan semuanya. pasrahkan semua sama allah SWT.

Baca juga:  Cara Melacak Nomor HP Paling Akurat dengan Mudah

13. Berteman dengan Orang Sholeh

Sudah tau kan bahwa teman itu akan berpengaruh besar terhadap kita apalagi kita sedang menghafal al qur an, jika kita tidak bisa memilih teman yang baik maka akan mungkin sekali dampak-dampak buruk perilaku teman kita akan terpengaruh dengan kita, sebab itu banyak orang yang menghafal Al Qur’an dengan lancar, tetapi teman dan lingkunganya tidak dapat dijaganya, tentu akan mempengaruhi hafalannya.

Bergaulah dengan teman yang sholeh, Ketika kita lupa atau merasa gelisah dalam menghafal alqur an, tentu kalian akan diberi masukan yang baik dan bermanfaat dan kita selalu diawasi olehnya dari segala tingkah laku kita.

Maka carilah teman yang baik atau sholeh dalam pandanganmu, jaga pergaulanmu dengan teman-teman dekat kalian, karena teman yang baik akan selalu membawa kita dalam hal kebaikan dimanapun dia berada.

14. Bersabar Atas Ujian Saat Menghafal

Hal yang baik akan pasti diberi cobaan oleh allah SWT, seperti menghafal al qur an , tentu menjadi seorang penghafal al qur an tidak mudah, dimana kita dituntut menjaga dan tidak putus dalam menghafal alquran, sulit pasti menurut kalian, tetapi ingat allah menjanjikan bagi para penghafal al qur an memiliki tempat disurga kelak, semisal ditengah-tengah menghafal al qur an kita diuji oleh allah SWT, diberi ujian yang sangat berat maka itu bentuk ujian yang diberikan oleh kita, apakah hambanya mampu menerimanya atau sebaliknya.

Terus semangat dan optimis dalam menghafal alquran, kebiasaan akan menjadikan kita lebih ringan melakukan sesuatu.

15. Istiqomah

Setelah kita mengetahui kita dituntut untuk membiasakan murojaah setiap hari, kita juga dituntut selalu menjaga istiqomah dalam menghafal al qur an. dalam cara pembagian waktunya ataupun cara menjaga hafalanya, jika itu semua sudah kita lakukan, maka keistiqomah dalam menghafal alquran akan selalu ada pada diri kita.

Mungkin dari kalian menghafalnya yang mudah tapi menjaga keistiqomahan itu sulit, itu memang, bayangkan dalam beberapa hari saja kalian tidak istiqomah menghafal al qur an, tentu kalian akan merasakan hafalan kalian menjadi kurang lancar atau lupa,itu semua sebab kalian sendiri.

Kembali lagi ke niat yang saya jelaskan diawal, niat yang didasari hati yang tulus dan iklhlas akan membawa dampak positif selama kita menghafalkan al quran, maka jangan lelah berdoa aja temen-temen sama allah SWT, agar dipermudahkan dalam urusan apapun.

Baca juga: Cara Mudah Mengatasi Jerawat Membandel Pada Wajah

Kesimpulan

Seorang penghafal al qur an harus mempunyai niat dulu didalam hati, jika kalian menghafal al qur an dengan niat setengah-setengah, tentu motode apapun yang sudah saya jelaskan diatas akan percuma, semisal sudah yakin dan mantap menghafal al qur an, maka kerjakanlah semaksimal mungkin dan jika sebaliknya, maka jangan mencobanya sebab menghafalkan al quran itu dituntut sampai akhir hayat.

Untuk yang masih kaum pemuda dan pemudi itu adalah waktu yang sangat tepat untuk menghafal al quran karena waktu itulah dimana ingatan kita masih mudah dicerna di otak, kalau sudah tua atau sudah dalam jenjang telah berstatus menikah sangat sulit sekali untuk menghafalkan al qur an.

Tak terasa udah selesai pembahasan kali ini, Jadi temen-temen itu semua adalah metode-metode terbaik yang aku ketahui, saya mau pamit dulu, jika ada saran atau masukan, silahkan berkomentar dibawah.

Salam dari saya, Semoga bermanfaat untuk kalian semua dan membawa dampak positif untuk kalian.

Dapatkan info terbaru dari Bacapos.com via email. Masukkan email anda

Bagikan :
Share on facebook
Share on whatsapp
Share on pinterest
Share on twitter
Share on linkedin
Share on email

Tulis komentar

scroll to top

Bacapos

Dapatkan informasi terbaru via email

Jangan lewatkan informasi terbaru lainnya dari Bacapos.com